Selasa, 17 September 2019

Pengagum Senyummu Dalam Diam


Gamabar keren. Com
By: AN. Crew LPM

Aku pengagum senyummu
Setiap waktu memjadi renunganku
Dan aku terjatuh pada bibirmu yang indah
Menoreh senja mendekap mentari
Melebur dalam sajak-sajak pencuri

Aku penikmat senyummu
Penikmat dalam rahasia
Penikmat dalam kegaguman diam
Penikmat dalam keindahan kata-kata nan ratapan do'a
Terdiam dalam mengukur keindahan
Seperti sufi pengagum cinta
waktu-waktuku tenggelam dalam bibir mirahmu

Ahhhhh. ...
Napsu menggoda
Perut tertawa , hati merangkai kata-kata
Menyatu dalam puisi-puisi do'a

Ahhhhh..
Aku jatuh dalam pengharapan
Dan kau tak perlu tahu
Biarlah aku dan tuhanmu
Entah bosan mendengar do'aku
Selalu Menghafal  namamu, melukis senyumu
 Pada kertas pengharapan do'aku

Tidak ada komentar:

Posting Komentar