Rabu, 25 September 2019

Tiga Pekan Absennsi Kosong, Kaprodi PBSI; Tunggu Saja


Foto. Kelas D. Semester I
Prodi PBSI. Doc.  Istimewa

Retorika News_Perkuliahan di Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Persatuan Guru Republik Indonesia (STKIP PGRI) Sumenep, tahun akademik 2019-2020 sudah berlangsung tiga pekan, namun dari awal perkuliahan masih ada beberapa kelas yang yang tidak menerima atau tidak memiliki absen. Perihal tersebut membuat beberapa mahasiswa mengeluh, akan tidak adanya kejelasan mengenai hal itu.

(Nur Kholis Majid) sebagai ketua kelas D, semester 1, Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (Prodi PBSI), STKIP PGRI Sumenep, mengatakan bahwa di kelasnya hanya satu dosen yang memiliki absen, yaitu "Mulyadi, M.Pd." sebagai pengampu mata kuliah "Pengantar Pendidikan". Bahkan dirinya sudah tiga kali menghadap Ketua Prodi PBSI untuk menagih absen, namun jawaban yang diperoleh tetap saja diminta untuk menunggu,

"saya sudah tiga kali menghadap Ketua Prodi untuk meminta absen, dan bahasa yang didapat selalu diminta untuk menunggu, bahkan sampai saat ini,  yang memiliki absen hanya mata kuliah "Pengantar Pendidikan", yang diampu oleh pak Mulyadi, saya kira hal ini adalah bentuk ketidak konsistenan pihak pengelola dalam mengerjakan tugasnya, sehingga kamipun merasa rugi dalam hal ini", jelasnya (25/09/2019).

Seirama dengan hal tersebut, (Faishal Amin) selaku ketua kelas B, Prodi PBSI semester 1, juga menyampaikan hal yang senada,

"Dikelas saya masih tidak ada absen sama sekali dari semua mata kuliah, padahal kita sangat memerlukan hal tersebut, untuk bukti kehadiran teman-teman disetiap mata kuliah, sebenarnya saya sudah dua kali menghadap prodi, dan katanya disuruh menunggu karena masih ada mahasiswa yang ingin pindah kelas, entah siapa yang akan pindah kelas saya tidak tahu karena tidak ada kejelasan", katanya.

Berbeda dengan penjelasan yang disampaikan (Suhaidi) mahasiswa semester 1, Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (Prodi PPKn), bahwa dikelasnya sudah mempunyai absen di semua mata kuliah,

"Kalau di kelas saya, semua mata kuliah sudah memiliki absen, dari sejak awal masuk memang sudah ada", katanya.

Disisi lain ketua Prodi PBSI (Suhartatik, M.Pd.) menjelaskan bahwa, ada beberapa hal yang membuat absen tersebut belum selesai dicetak samapai sekarang,

"Absensi awalnya sudah ada, namun ternyata ada beberapa hal yang membuat absen tidak di print, yang pertama kemarin masih banyak data mahasiswa baru yang belum valid, dan yang kedua banyak mahasiswa baru yang pindah kelas, dan ada juga yang pindah prodi, sehingga data diperbaiki dulu di BAAK, sebenarnya itu tidak hanya terjadi di Prodi PBSI, akan tetapi semua Prodi, dan sekarang absennya sudah ada" jelasnya.(jai/busri)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar